Kamis, 20 November 2008

Rp 5 Milliar BLT Belum Disalurkan

Senilai Rp5 miliar lebih dana bantuan langsung tunai (BLT) untuk 6.356 rumah tangga sasaran (RTS) di kota dan sembilan kabupaten di Provinsi Jambi, belum disalurkan.

Wakil Kepala PT Pos Jambi, Yose Rizal di Jambi, Senin mengatakan, warga miskin atau RTS penerima BLT di Jambi untuk 2008 berjumlah 198.176 kepala keluarga (KK), dengan dana yang disiapkan Rp138,7 miliar.

Dari jumlah RTS tersebut, sebanyak 13.588 dibatalkan, karena dari hasil uji di lapangan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jambi, mereka sudah tidak miskin lagi.

Terkait dengan pembatalan itu, pemerintah kota dan kabupaten diberi kesempatan untuk mengusulkan kembali warga pengganti yang berhak menerima BLT tersebut. Akhirnya, sebanyak 6.356 KK disetujui pemerintah pusat menjadi pengganti.

RTS pengganti itu diberi waktu hingga akhir Desember 2008 untuk mencairkan dana BLT tersebut.

Di Provinsi Jambi ada tiga kantor pos besar dan puluhan cabangnya yang melayani pencairan bantuan dana BLT, sebagai kompensasi dari kenaikan harga BBM bagi warga miskin atau kurang mampu.
"Warga atau RTS pengganti yang sudah mendapatkan kartu BLT dari camat atau lurah setempat diimbau segera mendatangi kantor POS terdekat untuk menerima dana yang sudah disiapkan tersebut," kata Yose Rizal.

Tidak ada komentar: